TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu hal penting yang harus dilakukan sebelum bepergian adalah mengemas barang bawaan. Penempatan yang salah bisa bikin koper kelebihan beban. Jadi pastikan membawa barang yang ringkas dan menghindari biaya kelebihan bagasi.
Rylee Johnston dari Travel+Leisure, yang sering bepergian domestik maupun internasional membagikan beberapa tips mengemas barang bawaan. Baik untuk liburan akhir pekan atau perjalanan seminggu, dia membawa tas atau koper yang muat diletakkan di kabin pesawat. Menurut dia ada delapan kesalahan yang dilakukan banyak pelancong, yang menyebabkan barang bawaannya terlalu banyak.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
1. Menyimpan pakaian tanpa wadah khusus
"Sebelum menemukan packing cube, saya hanya memasukkan baju-baju saya ke dalam tas jinjing," ujarnya. Padahal packing cube atau wadah yang dirancang khusus untuk menyimpan barang secara terorganisir membantu menghemat tempat. Dengan wadah tersebut, traveler dapat mengatur wadahnya berdasarkan jenis pakaian, yang dapat dipadupadankan untuk menciptakan pakaian perjalanan yang berbeda.
2. Membawa steamer portabel
Alih-alih membawa alat steamer portabel, Rylee menyarankan untuk membawat semprotan penghilang kerutan. Steamer atau stetrika protabel memerlukan banyak rauang, sedangkan semprotan penghilang kerutan dapat bekerja dalam hitungan detik. Pakaian tetap terlihat halus dan rapi tanpa banyak usaha.
3. Wadah perlengkapan mandi biasa
Biasanya perlengkapan mandi disimpan dalam wadah khusus atau bahkan plastik. Ganti kebiasaan itu dengan menggunakan tas perlengkapan mandi yang dapat digantung. Dengan begitu dapat memudahkan ketika mengambil produk.
4. Membawa sampo dan kondisioner
Banyak hotel yang menyediakan berbagai perlengkapan mandi, seperti sampo dan kondisoner. Hal ini tentu dapat menghemat ruang dalam tas. Sebagai gantinya bawa perawatan rambut lain seperti minyak rambut yang dapat membantu mengurangi rambut kusut dan menutrisi rambut.
5. Alat penata rambut
Ruang penyimpanan terbatas di tas jinjing, tidak berarti tidak bisa mengemas aksesori rambut. Hotel juga menyediakan pengering rambut. Sedangkan untuk penataan rambut dapat menggunakan hair bar untuk menata jadi keriting atau tampilan blow-out segar dalam semalam.
6. Mengemas jaket tebal
Jaket hujan yang dapat dikemas dapat menghemat ruang di dalam tas. Pilih yang kedap air dan angin untuk menjaga tetap kering dan hangat saat hujan. Selain itu, dapat dilipat menjadi ukuran yang dapat dikemas.
7. Membawa obat-obatan dalam botol besar
Kalau membawa obat-obatan sebaiknya simpan di tempat penyimpanan pil yang kecil dan ringkas. Botol-botol pil terpisah memakan tempat dan kadang sulit mencarinya di antara barang lain. Wadah pengatur pil cukup kecil untuk dimasukkan ke dalam tas, dan menyimpan semua vitamin dan obat di satu tempat yang praktis.
8. Menaruh perhiasan di dalam kantong plastik
Sama seperti obat-obatan, pelancong dapat menggunakan kotak perhiasan untuk membawa anting, kalung, cincin dan lainnya. Perhiasan lebih tertata rapi di kantong dan memudahkan saat ingin menggunakannya.