Makin Bengis, Israel Kekeh Larang Bantuan Kemanusiaan Masuk Gaza

2 days ago 5

CNN Indonesia

Rabu, 16 Apr 2025 16:25 WIB

Menteri Pertahanan Israel, Israel Katz, menegaskan negaranya akan tetap menutup akses bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza Palestina. Menteri Pertahanan Israel, Israel Katz, menegaskan negaranya akan tetap menutup akses bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza Palestina. (REUTERS/Ronen Zvulun)

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Pertahanan Israel, Israel Katz, menegaskan negaranya akan tetap menutup akses bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza Palestina.

Sejak Maret lalu, Israel telah menutup akses penyaluran bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza sejak Hamas menolak menyepakati perpanjangan gencatan senjata gagasan Amerika Serikat.

"Kebijakan Israel jelas, tidak ada bantuan kemanusiaan yang akan masuk ke Gaza," kata Israel Katz dalam pernyataannya di platform X pada Rabu (16/4).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Katz menjelaskan bahwa pelarangan bantuan kemanusiaan masuk ke Jalur Gaza adalah "salah satu alat tekanan utama untuk mencegah Hamas menggunakan bantuan ini terhadap penduduk."

"Dalam situasi saat ini, tidak ada pihak yang bersedia mengirimkan bantuan kemanusiaan ke Gaza, dan tidak ada yang sedang mempersiapkan pengiriman bantuan jenis apa pun," tambahnya seperti dikutip Al Jazeera.

Israel telah memblokir semua bentuk bantuan masuk ke Gaza selama lebih dari sebulan, yang memperburuk kondisi kemanusiaan yang sudah sangat parah di wilayah tersebut.

Sebelumnya hari ini, organisasi kemanusiaan Médecins Sans Frontières (Dokter Lintas Batas/MSF) mengecam "pengepungan total" terhadap Gaza yang semakin membuat warga Gaza terpuruk tanpa stok makanan, bahan bakar, pasokan medis, dan di tengah gempuran Israel yang tiada henti.

(rds)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |