Rekomendasi Daily Outwear ala Shabrina Leanor, Kamu Pilih yang Mana?

4 hours ago 1

CANTIKA.COM, Jakarta - Shabrina Leanor, atau yang akrab disapa Bina, berhasil menjadi juara dalam ajang Indonesian Idol 2025 atas Fajar Noor Selain bersuara merdu, Perempuan asal Belitung ini  juga dikenal dengan gaya busananya yang kasual, simpel, namun tetap menarik.

Berikut beberapa rekomendasi daily outerwear ala pemilik nama Shabrina Leonita yang bisa jadi inspirasi untuk kamu:

1. Simpel dan Kasual dengan Kemeja Hitam

Untuk kamu yang menyukai gaya simpel dan kasual, look ini cocok banget. Bina tampil dengan nuansa monokrom, memadukan tank top putih sebagai inner dengan kemeja hitam lengan pendek. Untuk bawahannya, ia memilih pants warna abu-abu, menciptakan kesan casual chic. Gaya ini pas dipakai saat hangout bersama teman atau sekadar bersantai.

2. Cozy dan Effortless dengan Cardigan Rajut

Masih dengan warna monokrom, Bina tampak stylish mengenakan cardigan rajut bermotif hitam-putih yang cozy namun tetap kece. Ia memadukannya dengan kulot hitam, menciptakan tampilan kasual yang effortless. Tak lupa ia melengkapi penampilannya dengan sepatu loafers berwarna hitam glossy, yang menambah suasana hidup dengan busana yang ia kenakan. 

3. Elegan dengan Tunik

Saat menghadiri acara makan malam Natal, Bina tampil elegan dengan tunik hitam lengan panjang berpotongan V-neck. Dipadukan dengan high heels abu-abu, tampilan ini cocok untuk acara formal namun tetap simpel.

4. Girly dengan Cardigan Bunga


Untuk kamu yang suka outfit lucu dan girly, bisa tiru gaya Bina satu ini. Ia mengenakan cardigan cream bermotif bunga olive, dipadukan dengan rok umbrella pendek putih dan sepatu bertali pita senada. Manis dan cocok untuk jalan-jalan atau piknik santai di taman.

5. Vintage dengan Vest Floral

Gaya vintage Bina juga patut dicoba! Ia mengenakan kemeja panjang broken white yang menyatu dengan vest bermotif floral. Potongannya fit to body, membuat siluetnya lebih elegan. Untuk bawahan, ia memilih rok panjang hijau army dan sepatu putih bertali pita, salah satu signature look Bina.

Kalau kamu paling suka look yang mana? 

Pilihan Editor: Prada Tampilkan Koleksi Sederhana di Milan Fashion Week, Aksen Lipit dan Outerwear

NAJWA AZZAHRA | INSTAGRAM

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |