Rekap Hasil Final Four Proliga 2025 Seri Kediri, Klasemen Terkini, dan Jadwal Seri Semarang

7 hours ago 3

TEMPO.CO, Jakarta - Rangkaian pertandingan final four Proliga 2025 seri Kediri sudah tuntas digelar. Persaingan awal menuju grand final berlangsung menarik.

Jakarta Popsivo Polwan menjadi yang paling menonjol di bagian putri. Tim asuhan Gerardo Daglio ini mampu dua kali menang, sehingga kini memuncaki klasemen.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Popsivo Polwan mengalahkan Jakarta Electric PLN dengan skor 3-2 (25-23, 20-25, 19-25, 25-17, 15-13) pada Minggu, 20 April 2025. Sebelumnya mereka juga mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-1. 

Dalam klasemen sementara putri, Popsivo Polwan menempati posisi teratas dengan nilai lima, diikuti Jakarta Pertamina Enduro mengumpulkan nilai empat. Gresik Petrokimia ada di urutan ketiga dengan nilai dua, diikuti Electric PLN dengan nilai satu di peringkat terbawa.

Pelatih Popsivo Polwan, Gerardo Daglio, menilai timnya masih banyak kekurangan. “Tentu saja kami sangat senang bisa kembali meraih kemenangan, meskipun laga hari ini cukup berat dan ada tekanan lebih terhadap pemain. Kami banyak error pada set kedua dan ketiga,” kata dia seusai laga, seperti dikutip dari rilis panitia Proliga.

Di bagian putra, Jakarta LavAni Livin’ Transmedia mendominasi persaingan dengan memenangi dua laga yang dijalani. Mereka mengalahkan Surabaya Samator dengan skor 3-0 dan Palembang Bank SumselBabel 3-0. 

Dalam klasemen sementara putra, LavAni menempati posisi teratas dengan nilai enam, diikuti Jakarta Bhayangkara Presisi (empat), Palembang Bank SumselBabel (dua), dan Surabaya Samator (nol).

Jadwal final four Proliga 2025 masih menyisakan dua seri. Yang kedua akan berlangsung di Semarang akhir pekan ini. Megawati Hangestri dijadwal akan melakukan debutnya bersama Petrokimia Gresik.

Hasil dan Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Kediri

Lokasi: GOR Jayabaya, Kediri 
Live: Moji TV

Kamis, 17 April 2025
Putri: Pertamina Enduro vs Electric PLN 3-1 (25-20, 28-26, 20-25, 25-23)
Putra: Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator 3-0 (25-13, 25-21, 25-20).

Jumat, 18 April 2025
Putri: Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia 3-1 (24-26, 25-17, 25-20, 25-16)
Putra: LavAni vs Palembang BSB: 3-0 (25-10,25-19, 25-23).

Sabtu, 19 April 2025
Putri: Gresik Petrokimia vs Pertamina Enduro 3-2 (23-25, 25-22, 13-25, 25-22, 15-9)
Putra: Bhayangkara Presisi vs Palembang BSB 2-3 (25-21, 19-25, 25-21, 18-25, 16-18).

Minggu, 20 April 2025
Putri: Jakarta Popsivo vs Jakarta Electric 3-2 (25-23, 20-25, 19-25, 25-17, 15-13)
Putra: Jakarta Lavani Livin vs Surabaya Samator 3-0 (25-14, 25-14, 25-22).

Klasemen Final Four Proliga 2024 

Putri

NoTimMain MenangKalahSetPoin
1.Popsivo2206-35
2.Enduro2115-44
3.Petrokimia2114-52
4.Electric2023-61

.
Putra

NoTimMain MenangKalahSetPoin
1.Lavani2206-06
2.Bhayangkara2115-34
3.SumselBabel2113-52
4.Samator2020-60

Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang

Lokasi: GOR Jatidiri Semarang 
Live: Moji TV

Kamis, 24 April 2025
11.30 WIB - Surabaya Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra) 
14.00 WIB - Jakarta Electric PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (Putri) 
16.30 WIB - Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Jakarta Bhayangkara Presisi (Putra) 
19.00 WIB - Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Enduro (Putri) 

Sabtu , 26 April 2025
16.00 WIB - Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Palembang Bank Sumsel Babel (Putra) 
19.00 WIB - Jakarta Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (Putri) 

Minggu, 27 April 2025
16.00 WIB - Jakarta Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator (Putra) 
19.00 WIB - Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Electric PLN (Putri)

Jadwal Final Four Proliga 2025 berikutnya:
Lokasi: GOR Sritex Arena Solo : 1-4 Mei 2025.

Putaran Grand Final (10-11 Mei 2025)
Lokasi: GOR Amongrogo Yogyakarta.

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |