CNN Indonesia
Selasa, 15 Apr 2025 12:49 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Presiden China Xi Jinping memulai lawatan negara-negara Asia Tenggara di Vietnam, Senin (15/4) waktu setempat.
Xi Jinping bertemu para pemimpin Vietnam dalam kunjungannya. Ia juga meminta negara komunis di Asia Tenggara itu tidak takut terhadap perang tarif Amerika Serikat yang dikobarkan Donald Trump.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam pertemuan di Hanoi, Xi mengajak Vietnam bekerja sama lebih erat lagi dengan China untuk menjaga "stabilitas sistem perdagangan global, industri, dan rantai pasok," ujar Xi dilansir dari CNN.
"Pasar raksasa China selalu terbuka untuk Vietnam. China dan Vietnam harus memperkuat fokus strategis dan bersama-sama menentang perundungan unilateral," Xi melanjutkan.
Xi mengingatkan kembali pentingnya bekerja sama dalam perdagangan global.
"Perahu kecil dengan satu layar tidak bisa bertahan dari gelombang badai, dan hanya dengan bekerja sama kita bisa berlayar lebih stabil dan lebih jauh," ungkap Xi.
Xi Jinping memutuskan untuk berkunjung ke tiga negara Asia Tenggara setelah Trump mengumumkan bakal menaikkan tarif impor gila-gilaan. China bahkan dikenakan tarif hingga 145 persen hingga dibalas China dengan menaikkan tarif impor barang dari AS sebesar 82 persen.
Berbeda dengan China yang memilih balas menaikkan tarif impor ke AS, Vietnam justru berupaya membujuk Trump dengan memberikan konsesi agar kenaikan tarif dari Vietnam tidak besar.
"[Kami akan] terus membeli lebih banyak produk AS yang telah diminta Vietnam, termasuk produk-produk terkait keamanan dan pertahanan," kata Perdana Menteri Vietnam Pham Minh Chinh dalam pernyataan resmi, seperti dikutip AFP, Selasa (4/8).
Pernyataan Chinh ini dilontarkan merespons pengumuman Trump mengenai tarif impor timbal balik atau resiprokal yang akan diberlakukan AS terhadap Vietnam sebesar 46 persen.
Bea ini telah membuat banyak negara, termasuk Vietnam, ketar-ketir lantaran berisiko meletuskan perang dagang.
Xi Jinping meneken sedikitnya 40 kesepakatan kerja sama antara China dan Vietnam dalam kunjungannya di Hanoi. Kerja sama itu antara lain pembangunan jalur kereta api, sektor perdagangan dan pertanian, sektor digital, dan ekonomi hijau, dilansir dari Reuters.
Setelah dari Vietnam, Xi Jinping bakal berkunjung ke Kamboja dan Malaysia.
(bac)