CNN Indonesia
Jumat, 11 Apr 2025 16:52 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Utusan khusus Presiden Amerika Serikat untuk Rusia, Steve Witkoff, tiba di Moskow pada Jumat (11/4) waktu setempat.
Ini merupakan kali ketiga bagi Witkoff mengunjungi Rusia terkait negosiasi damai di Ukraina selama pemerintahan Trump.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ya, saya bisa konfirmasi bahwa ia (Witkoff) sudah terbang ke Rusia," kata juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov menjawab pertanyaan wartawan di Rusia, Jumat (11/4), dikutip dari AFP.
Witkoff kemungkinan akan kembali menemui Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai utusan Trump.
Namun, Peskov tidak memberikan keterangan lebih lanjut saat ditanya mengenai kemungkinan Witkoff bakal temui Putin.
Ia mengatakan baru akan mengabarkan hal itu kemudian. Witkoff sudah dua kali bertemu Putin sebagai utusan Trump.
Kunjungan Witkoff yang ketiga kalinya dilakukan setelah AS dan Rusia melakukan pertukaran tahanan untuk memperkuat hubungan kedua negara.
Trump disebut semakin memaksa Putin untuk segera melakukan negosiasi damai dengan Ukraina. Kepada NBC, Trump bahkan mengungkapkan kekesalannya terhadap Putin dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky yang membuat perundingan damai masih mengalami jalan buntu.
Ia marah kepada Putin karena mengkritik kredibilitas Zelensky dan meminta pemerintahan eksternal transisi di Ukraina.
(blq/bac)