Roma Jadi Tuan Rumah Perundingan Nuklir Kedua AS-Iran

1 day ago 4

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Luar Negeri Italia Antonio Tajani mengatakan pada Senin bahwa putaran kedua perundingan nuklir antara Amerika Serikat dan Iran akan diadakan di Roma. Hal ini dilaporkan kantor berita utama negara itu ANSA dan dilansir Al Arabiya.

Iran dan AS mengatakan mereka mengadakan perundingan "positif" dan "konstruktif" di Oman pada Sabtu dan sepakat untuk bertemua lagi pekan ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Kami menerima permintaan dari pihak-pihak yang berkepentingan dan dari Oman, yang memainkan peran sebagai mediator, dan kami telah memberikan tanggapan positif," kata Tajani seperti dikutip oleh ANSA di pameran World Expo di kota Osaka, Jepang.

Roma sering menjadi tuan rumah pembicaraan jenis ini, kata Tajani, dan "siap melakukan segala yang diperlukan untuk mendukung semua negosiasi yang dapat mengarah pada penyelesaian masalah nuklir, dan membangun perdamaian."

Sebelumnya, kantor berita AS Axios, mengutip dua sumber yang tidak disebutkan namanya yang mengetahui masalah tersebut, melaporkan bahwa putaran kedua pembicaraan AS-Iran akan diadakan di Roma pada Sabtu 19 April 2025.

Presiden AS Donald Trump— yang telah mengancam tindakan militer jika tidak ada kesepakatan yang dicapai untuk menghentikan program nuklir Iran— mengatakan kepada wartawan di Air Force One pada Ahad bahwa ia bertemu dengan para penasihat tentang Iran dan mengharapkan keputusan yang cepat.

Ia tidak memberikan rincian lebih lanjut. Sehari sebelumnya ia telah mengatakan kepada wartawan bahwa situasi Iran "berjalan cukup baik, menurut saya."

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |