Dua HP Asisten Masinis KA Jenggala Raib Usai Kecelakaan, Diduga Dicuri

1 week ago 9

CNN Indonesia

Jumat, 11 Apr 2025 15:50 WIB

Adik dari asisten masinis Kereta Api Commuter Line Jenggala, almarhum Abdillah Ramdan, berharap ponsel kakaknya yang dicuri usai kecelakaan bisa dikembalikan. Petugas memperbaiki rel kereta api pascakecelakaan truk kayu gelondongan temper kereta api Commuter Line Jenggala di KM 7+600, Gresik, Jawa Timur, Selasa (8/4/2025). (ANTARA FOTO/RIZAL HANAFI)

Surabaya, CNN Indonesia --

Dua ponsel (handphone/hp) milik asisten masinis Kereta Api Commuter Line Jenggala, almarhum Abdillah Ramdan, raib diduga dicuri orang usai kecelakaan.

Hal itu terjadi usai Abdillah meninggal dalam kecelakaan di km 7+600, di Jalan Perlintasan Langsung (JPL) 11, Jalan Darmo Sugondo, Kelurahan Tenggulunan, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Selasa malam (8/4).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Adik atau saudara Abdillah, Divani Dichita mengatakan dua ponsel milik almarhum, bermerek Xiaomi dan Redmi diduga hilang diambil orang, dan tak bisa dilacak keberadaannya sejak kejadian.

"Saya dari adik dari almarhum asisten masinis Abdillah Ramdan KA Jenggala, meminta tolong untuk mengembalikan dua handphone Xiaomi dan Redmi kakak saya, karena saat ini belum bisa dilacak keberadaannya, dan sepertinya kartunya telah dicabut,," kata Divani saat dikonfirmasi CNNIndonesia.com, Jumat (11/4).

Divani juga membuat pengumuman serupa di media sosial. Ia mengatakan, keluarganya begitu membutuhkan memori dan foto-foto yang tersimpan pada dua ponsel itu.

Ia menyebut, keluarganya pun memohon agar dua ponsel itu dikembalikan karena ada kenangan yang tersimpan di dalamnya. Seperti foto almarhum dengan anak dan keluarganya.

"Karena kami hanya butuh memory card-nya saja, sebab ada kenang-kenangan foto kakak saya dan anaknya yang berumur tiga tahun, kami mohon hanya itu satu-satunya kenangan yang ada," ujarnya.

Divani mengatakan, salah satu ponsel sempat terlacak berpindah-pindah dan terakhir terdeteksi di Asemrowo. Tak lama pelaku yang membawa kabur barang milik kakaknya itu sudah tertangkap kepolisian.

"Satu handphone sudah ditemukan dan pelaku sudah diamankan pihak berwajib. masih ada satu lagi yang belum aktif dan belum bisa dilacak," katanya.

(frd/kid)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |