CNN Indonesia
Rabu, 23 Apr 2025 09:23 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyampaikan Presiden Prabowo Subianto berhalangan hadir ke pemakaman Paus Fransiskus di Roma, Italia.
Prabowo berencana mengirimkan utusan RI untuk menghadiri pemakaman Paus yang digelar Sabtu (26/4).
"Oleh karena sesuatu dan lain hal, Bapak Presiden kemungkinan tidak bisa hadir langsung dalam acara pemakaman Paus, beliau berencana untuk mengirim utusan," kata Pras lewat pesan singkat, Rabu (23/4).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, dia belum mengungkapkan siapa utusan yang akan dikirim Prabowo. Menurut Pras, saat ini pemerintah tengah berkoordinasi.
Paus Fransiskus meninggal dunia di Vatikan, Roma, Senin (21/4) dalam usia 88 tahun. Vatikan mengumumkan bahwa Paus meninggal karena serangan stroke dan gagal jantung.
Menurut jadwal, pemakaman Paus Fransiskus digelar pada Sabtu pukul 10.00 waktu setempat. Dia akan dimakamkan di Basilika Santa Maria Maggiore, Roma. Saat ini, jasad Paus disemayamkan di kapel Santa Marta.
Pemimpin-pemimpin negara dunia mengenang Paus sebagai sosok yang senantiasa berpihak pada kemanusiaan dan penuh dengan kerendahan hati.
(mnf/tsa)