Deretan film horor menegangkan di bioskop Indonesia April 2025

5 days ago 19

Jakarta (ANTARA) - Bulan April 2025 menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi para pecinta film horor di Indonesia. Sejumlah rumah produksi telah menyiapkan deretan film menegangkan dan menyeramkan.

Dengan alur cerita yang semakin matang dan efek sinematografi yang memukau, film horor di Indonesia terus menunjukkan eksistensi-nya di industri perfilman. Penasaran film apa saja yang siap menguji nyali di bioskop bulan ini? Berikut daftar lengkapnya, yang telah dilansir dari berbagai sumber.

Baca juga: Film "Penjagal Iblis: Dosa Turunan" tayang di bioskop 30 April 2025

Daftar film horor yang tayang di bioskop Indonesia April 2025

April 2025 menjadi bulan yang menarik bagi para penggemar film horor di Indonesia. Beragam judul baru siap menghantui layar lebar dengan kisah-kisah menegangkan yang penuh misteri dan teror. Berikut daftar film horor yang patut dinantikan:

1. “Pabrik Gula”

Poster film horor Indonesia "Pabrik Gula" (foto: IMDb)

Film ini sudah mulai tayang di bioskop sejak awal April 2025. Disutradarai oleh Awi Suryadi dan ditulis oleh Lele Laila, Pabrik Gula diadaptasi dari kisah viral karya SimpleMan. Ceritanya berfokus pada pengalaman supranatural yang dialami para pekerja musiman di sebuah pabrik tua. Film ini diperkirakan masih akan terus diputar selama musim libur Lebaran.

2. “Qodrat 2”

Salah satu cuplikan film "Qodrat 2" (foto: IMDb)

Sebagai sekuel dari film Qodrat, film ini melanjutkan perjalanan seorang ustaz dalam menghadapi kekuatan gaib yang mengancam umat manusia. Dengan aksi eksorsisme yang menegangkan, Qodrat 2 diharapkan bisa menjadi salah satu film horor paling dinanti tahun ini.

3. “Muslihat” (17 April 2025)

Poster film "Muslihat (foto: MSN)

Muslihat mengisahkan dua saudara, Jihan dan Syafa, yang harus memulai hidup baru di sebuah panti asuhan setelah kehilangan orang tua mereka. Alih-alih mendapatkan ketenangan, mereka justru dihantui sosok misterius yang semakin lama semakin mengancam. Usaha mereka untuk melakukan rukiah malah membawa mereka ke dalam jebakan iblis yang lebih besar.

Baca juga: Deretan film seru yang tayang di bioskop Indonesia April 2025

4. “Pengepungan di Bukit Duri” (17 April 2025)

Salah satu cuplikan di trailer film "Pengepungan di Bukit Duri” (foto: IMDb)

Film ini menceritakan perjuangan seorang guru bernama Edwin (diperankan oleh Morgan Oey) dalam mencari keponakan=nya yang hilang di tengah kekacauan kota. Pencariannya membawanya ke sebuah sekolah di Bukit Duri yang dikenal sebagai tempat anak-anak bermasalah. Ketika kerusuhan pecah, Edwin dan para siswa terjebak di dalam sekolah, menghadapi situasi yang semakin mencekam.

5. “Mangku Pocong” (24 April 2025)

Poster "Mangku pocong" (foto: Cinema21)

Film ini mengisahkan perjalanan Hendri dan Nurul dalam mengungkap asal-usul keluarga mereka. Kepulangan mereka ke kampung halaman bukan hanya untuk membuka kembali rumah makan peninggalan ayah mereka, tetapi juga membawa mereka ke dalam misteri kelam yang selama ini tersembunyi. Sosok pocong yang terus meneror mereka menjadi petunjuk bahwa ada sesuatu yang belum selesai dari masa lalu keluarga mereka.

6. “Sinners” (18 April 2025)

Salah satu cuplikan di film "Sinners" (foto: IMDb)

Film horor Hollywood ini bercerita tentang saudara kembar, Elijah dan Elias Smoke, yang mencoba memperbaiki hidup mereka dengan kembali ke kampung halaman. Namun, perjalanan mereka justru berubah menjadi mimpi buruk ketika mereka terperangkap dalam serangkaian peristiwa mengerikan. Mereka pun diperingatkan untuk tidak membuka pintu saat malam tiba.

Baca juga: Film sekuel "Waktu Maghrib 2" tayang di bioskop mulai 28 Mei 2025

7. “Until Dawn” (25 April 2025)

Cuplikan trailer film "Until Dawn" (foto: IMDb)

Diadaptasi dari video game populer Until Dawn, film ini mengikuti kisah Clover dan teman-temannya dalam upaya mencari Melanie, seorang gadis yang hilang di sebuah lembah terpencil di Pennsylvania. Tanpa mereka sadari, mereka sedang diawasi oleh sekelompok pembunuh bertopeng. Keadaan pun berubah menjadi perburuan hidup dan mati yang menegangkan.

8. “Penjagal Iblis: Dosa Turunan” (30 April 2025)

Poster film "Penjagal Iblis: Dosa Turunan". (ANTARA/HO-Screenplay Films)

Film ini berpusat pada pertarungan antara Ningrum, seorang penjagal iblis, dan Pakunjara, pemuja setan yang berusaha membangkitkan kembali pemimpin iblis dengan mengorbankan seorang pemuka agama. Dalam upaya menggagalkan rencana jahat tersebut, Ningrum harus menghadapi berbagai rintangan yang mempertaruhkan nyawa.

Baca juga: Daftar film bioskop baru yang ramai dan tayang saat libur Lebaran 2025

Baca juga: 12 film bioskop seru untuk libur Lebaran 2025

Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |