CNN Indonesia
Selasa, 08 Apr 2025 23:30 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkap jajaran tokoh yang turut hadir menemani Presiden Prabowo Subianto saat menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar, Jakarta, Selasa (8/4) malam.
Dasco menjelaskan mayoritas tokoh yang turut hadir dalam pertemuan selama 1,5 jam itu adalah mereka yang menduduki jabatan di Kabinet Merah Putih.
"Semalam ada ditemenin oleh (Menlu) Pak Sugiono, ditemenin oleh (Sekjen Gerindra) Pak Ahmad muzani, (Mensesneg) Pak Prasetyo Hadi, (Seskab) Letkol teddy, (Kepala BPPIK) pak Aries Marsudiyanto," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, (8/4).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dasco mengatakan Menko Polkam Budi Gunawan juga turut hadir. Namun, ia tak merinci tokoh dari PDIP yang turut ada dalam pertemuan itu.
"Di sana ditemenin oleh Pak Budi Gunawan dan beberapa yang lain," ujar dia.
Dasco membantah pertemuan itu sebagai bentuk silaturahmi Kabinet Merah Putih dengan Megawati lantaran ramainya pejabat kabinet yang hadir.
"Enggak, kebetulan aja itu abis rapat kemarin itu, saya juga tiba-tiba kok diajak," ujar dia.
Dasco lantas mengungkap alasan silaturahmi dilakukan dengan Prabowo menyambangi kediaman Megawati di Teuku Umar. Ia menyebut pertemuan silaturahmi dapat dilakukan di mana saja antara kedua sahabat.
"Pertemuan silaturahmi itu kan enggak ada masalah mau di tempatnya Bu Mega mau di mana. Kan itu pertemuan sahabat boleh saja. Enggak ada masalahnya bahwa Pak Prabowo kemudian datang ke Teuku Umar," ujar dia.
(mab/pta)