Polda Metro Jaya akan Periksa Rismon Sianipar Ihwal Dugaan Ijazah Palsu Jokowi

6 hours ago 3

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya akan memeriksa Rismon Sianipar sebagai saksi dalam kasus ijazah mantan presiden Joko Widodo pada awal pekan depan. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Ade Ary Syam Indradi mengatakan Rismon Hasiholan Sianipar (RHS) akan diperiksa pada Senin, 26 Mei 2025.

“Nanti hari Senin, penyelidik akan mengambil keterangan dalam rangka klarifikasi terhadap saksi saudara RHS yang sebelumnya kemarin minta ditunda,” ujarnya di Gedung Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat, 23 Mei 2025.

Ade Ary memastikan penanganan kasus ini terus berlanjut. Laporan Jokowi tersebut ditangani oleh Subdirektorat Keamanan Negara (Subdit Kamneg) di Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum). “Proses penyelidikan terhadap laporan polisi yang ditangani oleh Subdit Kamneg itu masih berjalan,” ujarnya.
 
Adapun penyelidik telah memeriksa 29 saksi dalam kasus ini. Sebelumnya, Ade Ary mengatakan 24 orang sudah diperiksa hingga 15 Mei 2025.
 
Pada Rabu, 14 Mei 2025 lalu, polisi menjadwalkan pemeriksaan terhadap empat orang saksi. Mereka berinisial AS, RF, MBS, dan KTR. Adapun yang memenuhi panggilan Polda Metro Jaya adalah Rizal Fadillah, Mikhael Benyamin Sinaga, dan Kurnia Tri Royani. Sedangkan, mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad tidak hadir. 
 
Kemudian pada Kamis, 15 Mei 2025, penyelidik memanggil RS, TT, dan ES. Inisial-inisial tersebut diketahui sebagai Roy Suryo, Tifauzia Tyassuma, dan Eggi Sudjana. Roy dan Tifauzia atau dr. Tifa hadir memenuhi panggilan Polda Metro Jaya.
 
Polisi sebelumnya sempat mempertimbangkan apakah akan memanggil ulang Rismon dan Eggi. “Kita lihat nanti apakah masih perlu untuk mengklarifikasi orang-orang tersebut, atau sudah cukup dengan keterangan yang sudah ada,” ucap Kepala Sub Bidang Penerangan Masyarakat Polda Metro Jaya Reonald Simanjuntak dalam konferensi pers, Jumat, 16 Mei 2025. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Intan Setiawanty dan Vedro Imanuel Girsang berkontribusi dalam penulisan artikel ini
Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |