PM Denmark Serukan Tekanan Besar ke Israel untuk Cabut Blokade Gaza

5 hours ago 1

CNN Indonesia

Kamis, 22 Mei 2025 20:50 WIB

PM Denmark serukan kepada masyarakat internasional untuk bersama-sama memberikan tekanan kepada Israel agar mencabut pembatasan bantuan kemanusiaan ke Gaza. PM Denmark Mette Frederiksen serukan kepada dunia untuk menekan Israel.(AFP/JOHN THYS)

Jakarta, CNN Indonesia --

Perdana Menteri Denmark Mette Frederiksen menyerukan kepada masyarakat internasional untuk bersama-sama memberikan tekanan kepada Israel agar mencabut pembatasan bantuan kemanusiaan ke Gaza.

"Memblokir bantuan kemanusiaan adalah dan akan tetap salah. Oleh karena itu, kita harus memberikan tekanan lebih besar kepada Israel. Kami telah membahas hal ini di dalam Uni Eropa selama beberapa hari terakhir," kata Frederiksen saat berpidato di hadapan parlemen, Rabu (21/5) waktu setempat, dikutip dari Yeni Safak.

"Situasi kemanusiaan di Gaza tidak dapat diterima. Terlalu banyak anak yang terkena dampak, makanan tidak dapat masuk, dan bantuan medis kurang," ucap Frederiksen menambahkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, anggota parlemen Denmark menolak seruan untuk mengevakuasi anak-anak dan pasien dari Gaza di tengah pengepungan dan serangan militer Israel.

"Ada banyak negara yang dekat dengan Jalur Gaza dengan kapasitas yang cukup. Kami ingin membantu anak-anak, tetapi kami tidak akan membawa mereka dan keluarga mereka ke Denmark," kata Jan E. Jorgensen, anggota parlemen dan mitra koalisi dari partai konservatif Venstre.

Pernyataan tersebut disampaikan setelah 366 dokter Denmark menandatangani petisi dan ikut menulis opini yang mendesak pemerintah Denmark untuk menanggapi seruan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) kepada negara-negara Uni Eropa untuk mengevakuasi dan menerima pasien dari Gaza yang sakit parah atau terluka untuk dirawat secara lokal.

Beberapa negara Eropa, termasuk Italia, Prancis, Norwegia, Belgia, Spanyol, Swiss, dan Rumania, telah mulai mengevakuasi pasien sebagai reaksi atas seruan WHO.

(rhr/rhr/rds)

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |