Begini Cara Mendapatkan Tiket Gratis Jakarta Film Week 2025

3 hours ago 3

CANTIKA.COM, Jakarta - Gelaran Jakarta Film Week 2025 kembali mengajak publik menikmati deretan film pilihan dunia secara gratis. Tetapi mengingat kapasitas tempat terbatas, penonton wajib melakukan reservasi tiket terlebih dahulu baik secara online maupun on-the-spot (OTS). Berikut panduan lengkapnya:

Reservasi Tiket Online

Reservasi tiket online dilakukan melalui laman Tix Events di aplikasi TIX ID. Penonton dapat memilih judul film dan lokasi penayangan sesuai jadwal resmi Jakarta Film Week 2025. Berikut poin-poin penting yang perlu diperhatikan:

1. Gratis dengan biaya layanan Rp 4.000 per tiket. Biaya ini disebut convenience fee dan dibebankan kepada pemesan tiket.

2. Maksimal tiga tiket per transaksi. Dalam satu kali pemesanan, penonton dapat memesan hingga tiga tiket untuk tiga judul film yang berbeda.

3. Satu tiket untuk satu orang. Setiap tiket hanya berlaku bagi satu penonton dan tidak dapat diwakilkan saat pengambilan di lokasi.

4. Wajib isi data diri sesuai identitas. Data harus diisi secara lengkap melalui laman Tix Events sebelum konfirmasi pemesanan.

5. Penukaran tiket di lokasi pemutaran. Tiket online harus ditukar di meja registrasi Jakarta Film Week sesuai lokasi dan tanggal film yang dipilih. Registrasi dibuka 60 menit sebelum pemutaran dimulai.

6. Tiket hangus jika tidak ditukar 15 menit sebelum tayang. Tiket yang tidak diambil akan diberikan kepada penonton yang melakukan registrasi OTS.

Registrasi Tiket On-The-Spot (OTS)

Bagi yang belum sempat reservasi online, penonton bisa mendapatkan tiket langsung di lokasi acara, tergantung ketersediaan kursi.

1. Datang sesuai jadwal dan lokasi program film yang diinginkan.

2. Mengisi data diri di meja registrasi.

3. Registrasi dibuka 30 menit sebelum film dimulai.

4. Jumlah tiket terbatas dan dibagikan berdasarkan sistem antrean.

Untuk film dengan klasifikasi usia 17+ atau 21+, penonton wajib menunjukkan KTP di meja registrasi sesuai data reservasi.

Ketentuan Tambahan

1. Posisi tempat duduk akan disesuaikan dengan ketersediaan di lokasi.

2. Tiket yang sudah dipesan tidak dapat dibatalkan, dipindahtangankan, atau ditukar dengan penayangan lain.

3. Jakarta Film Week dan TIX ID tidak bertanggung jawab atas kesalahan reservasi yang dilakukan penonton.

4. Penyelenggara berhak mengubah jadwal, menunda, atau membatalkan penayangan dengan pemberitahuan melalui laman resmi dan media sosial JFW.

5. Dengan melakukan reservasi, penonton setuju terhadap seluruh regulasi dan kebijakan acara.

Semua penayangan film Jakarta Film Week 2025 dapat dinikmati tanpa biaya tiket. Jangan lupa catat tanggalnya mulai 22 hingga 26 Oktober 2025, di berbagai lokasi seperti CGV Grand Indonesia, Galeri Indonesia Kaya, FFTV IKJ, Mercure Cikini, Harris FX, dan Taman Ismail Marzuki.

SILVIA ALYA RAHMAH

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi Terkini Gaya Hidup Cewek Y dan Z di Instagram dan TikTok Cantika.

Read Entire Article
International | Entertainment | Lingkungan | Teknologi | Otomotif | Lingkungan | Kuliner |