Info Event - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) sukses mencatatkan sejarah sebagai peraih piala bergilir perdana dalam ajang Indonesia Operations Banking Summit (IOBS) 2025, sebuah forum bergengsi yang mempertemukan inovasi terbaik dari dunia perbankan nasional. BCA dinobatkan sebagai pemenang utama setelah seluruh tim perwakilannya menyabet penghargaan di ajang yang digelar Forum Komunikasi Direktur Operasional Perbankan (FKDOP).
Mengusung tema “From Nusantara to The World”, IOBS 2025 berlangsung pada 26–28 Mei dengan menghadirkan 135 tim dari 30 bank anggota FKDOP. BCA mengirimkan 30 tim dari divisi e-Channel & Settlement Services (CSV) serta Global Trade & Payment Services (GTP), dan mencetak prestasi gemilang dengan meraih 14 penghargaan platinum dan 16 diamond—dua tingkatan tertinggi dalam kompetisi tersebut.
Presiden Direktur BCA, Hendra Lembong, menyatakan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan semangat kolaboratif para bankir muda BCA. “Ruang kompetisi sehat seperti IOBS mendorong kami untuk terus berinovasi demi layanan perbankan yang lebih andal, efisien, dan adaptif terhadap teknologi,” ujar Hendra.
Tidak hanya mendominasi perolehan penghargaan utama, BCA juga memboyong tiga penghargaan spesial, yaitu:
Best Impact for Industries: atas inovasi pencegahan transaksi judi online menggunakan FAST.
Best 4.0 Business Implementation: atas pengembangan AI Agent & Mechatronics untuk percepatan top-up Flazz.
Iklan
National Standard Innovation: atas efisiensi rekonsiliasi transaksi dengan PSR, Auto-Reverse, OSRA, dan RPA.
IOBS 2025 menjadi panggung penting untuk menampilkan kapabilitas sumber daya manusia perbankan, khususnya generasi muda, dalam menjawab tantangan era digital melalui solusi konkret yang berdampak pada industri secara luas.
Dengan lebih dari 41 juta rekening nasabah dan volume transaksi harian yang melebihi 110 juta transaksi, BCA terus menegaskan posisinya sebagai pionir inovasi operasional. Layanan BCA didukung oleh lebih dari 1.200 kantor cabang, hampir 20.000 ATM, serta jaringan digital banking dan contact center 24 jam.
Ajang IOBS 2025 sekaligus mengukuhkan komitmen BCA dalam membina talenta, memperkuat ekosistem teknologi perbankan, serta mendorong transformasi operasional yang menjangkau kebutuhan nasabah secara luas dan berkelanjutan.